Pavingisasi 250 Meter Di Desa Luworo Madiun

KABAROPOSISI.NET|Madiun, – Tahun 2021, Desa Luworo kec Pilangkenceng Kab Madiun, merealisasikan pembangunan jalan, Pavingisasi Jalan Lingkungan Pemukiman di RT 005 RW 002, ini merupakan target pembangunan yang telah dimasukan dalam RPJMDes.

Saat dimulainya kegiatan

Pembagunan Pavingisasi jalan, lebar 2,5 M dan panjang 250 M, mengalokasikan Dana Desa (DD) sebesar Rp.117.000.000,00 Dan telah di laksanakan pengerjaanya.

Bacaan Lainnya

Selain itu Pemdes Luworo, selalu berusaha memberikan terbaik untuk masyarakat . (05/05/21)

” Jika jalan – jalan di Desa sudah baik, insyaallah akan membantu percepatan pertumbuhan perekonomian masyarakat, ini yang kita harapkan”. Terang Sunardi Kepala Desa Luworo.

Prasasti sebagai informasi publik

Adanya jalan yang sudah baik akan memberikan kemudahan bagi pelaku usaha yang ada di Desa, dalam menjalankan usahanya, selain itu juga akan merangsang bagi warga yang belum punya usaha untuk mencari ide kreatif mewujudkan impiannya menjadi pengusaha (UMKM).

Dalam pengerjaan dikerjakan oleh swakelola atau padat karya desa setempat. “kita memakai tenaga kerja dari warga, biar sama sama ikut merawat agar awetnya bangunan, serta sesuai program pemerintah mengurahi pengangguran apalagi di masa pandemi covid 19”, Ujar Sujono selaku TPK kegiatan.

Pekerja padat karya

” jalan paving ini, sangat membantu kepada kami selaku warga RT 005, yang kemarin jalan hancur rusak, sekarang sudah bagus, apalagi paving kalau rusak bisa diperbaiki, terima kasih kepada pemdes desa Luworo, yang sudah merealisasikan usulan kami”, jelas salah satu warga RT 005 RW 002.

Ditambahkan lagi kades Luworo, “menghimbau kepada masyarakat Luworo khususnya untuk berpola hidup sehat, selalu pakai masker”, imbuh Sunardi. (pr@)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *