Bertepatan HUT Ke-75 TNI AL Tahun 2020, Lanal Banyuwangi Bagikan 1000 Masker ke Pengendara

KABAROPOSISI.NET.|BANYUWANGI – Dalam rangka menekan penyebaran Covid-19, Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Banyuwangi, Lantamal V, Koarmada II bagikan 1000 masker ke pengendara, Kamis (10/9/2020).

Kegiatan yang bertepatan HUT ke-75 TNI AL itu guna menekan penyebaran Covid-19 dan bertujuan mengedukasi masyarakat pentingnya menggunakan masker di masa pandemi Covid-19 ini.

Komandan Lanal Banyuwangi Letkol Laut (P) Joko Setiyono, S.E., M.Tr.Hanla didampingi Ketua Cabang 6 Korcab V DJA II Ny. Vica Joko Setiyono memimpin jalannya kegiatan bakti sosial kesehatan tersebut.

Masker dibagikan ke pengendara yang melintas di jalan raya Situbondo depan Mako Lanal Banyuwangi dan pelabuhan ASDP Ketapang Banyuwangi.

“Kami terus melakukan upaya penekanan terhadap penyebaran Covid-19, dan kami tidak henti-hentinya menghimbau kepada masyarakat dan kepada anggota kami sendiri untuk selalu memperhatikan protokol kesehatan”. ucapnya.

Danlanal menambahkan, “Semoga pembagian masker ini bermanfaat bagi masyarakat dan dapat menekan penyebaran Covid-19 khususnya di wilayah Banyuwangi”. tambahnya. (ktb)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *