Korban Laka Laut di Perairan Pancer Dalam Pencarian Posal Pancer dan Tim Gabungan

KABAROPOSISI.NET.|BANYUWANGI – Telah terjadi kecelakaan laut (laka laut) di perairan Pancer yang dialami Dwi Tutut Ramadhan (40 th) warga Penjaringansari RT 002 RW 006, Kecamatan Rungkut, Surabaya saat memancing di pulau Bedil menggunakan perahu Jukung “Sodak” miliknya, ketika kejadian Dwi Tutut Ramadhan ditemani Hendi (31 th) alamat Dusun Sumber Manggis, Desa Barurejo, Kecamatan Siliragung, Banyuwangi.

Kejadian laka laut tersebut dibenarkan oleh anggota Posal Pancer Serka POM Benny Wahono Hadi. Pencarian oleh tim gabungan diantaranya Posal Pancer, Koramil, Polsek, BPBD Banyuwangi, Karang Taruna dan nelayan terus dilakukan hingga saat ini, Minggu (26/7/2020).

Bacaan Lainnya

“Betul telah terjadi laka laut tadi malam pukul 20.30 WIB di perairan Pancer yang dialami warga Surabaya (Dwi-read) bersama temannya Hendi warga Dusun Sumber Manggis saat memancing di pulau Bedil,” katanya.

Serka POM Benny melanjutkan, “Saat kejadian Hendi diselamatkan oleh nelayan, namun na’asnya Dwi hingga saat ini belum ditemukan,” terangnya.

Sementara itu, Danposal Pancer Peltu Pku Edi Sukiswo mengatakan, menurut penjelasan korban yang berhasil selamat (Hendi-read) kejadian laka laut itu bermula saat perahu yang di tumpangi menabrak karang di pelawangan menuju arah pulang dari memancing di pulau Bedil, akibat kejadian itu perahunya terbalik dan jatuh kelaut.

“Saat ini kami bersama tim gabungan terus berupaya menemukan korban dengan melakukan penyisiran di perairan Pancer,” jelas Danposal Pancer. (ktb/penlanalbwi).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *