Di Pacitan, Dalam Sepekan 10 Kasus Positif Baru Covid 19

KABAROPOSISI.NET|Pacitan, _Lagi dan lagi. Satu persatu tracing Satuan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid 19 Kabupaten Pacitan terhadap orang yang dicurigai tertular virus corona membuahkan hasil. Dalam sepekan terakhir Gugus Tugas telah mengonfirmasi 10 warga Pacitan positif covid 19.

Terbaru, Jumat (10/07) , Satuan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid 19 Kabupaten Pacitan mengumumkan 4 warga Pacitan confirm positif covid 19. Dengan rincian dua orang dari klaster lokal masing-masing warga Sudimoro dan Pacitan. Berikutnya merupakan kasus impor seorang pendatang dari Surabaya terdata sebagai warga Ngadirojo. Terakhir confirm positif adalah tenaga kesehatan warga Pacitan.

Bacaan Lainnya

“Inilah kenyataan yang ada, untuk itu berkali kali saya mengajak semua untuk mematuhi protokol kesehatan”, kata Bupati kepada awak media.

Menjalankan protokol kesehatan kata bupati menjadi syarat mutlak untuk memutus mata rantai penyebaran. Apalagi saat ini masih ada 81 swab dari semua tracing yang menunggu hasilnya. Untuk itu upaya pencegahan menjadi cara terbaik selama wabah ini belum ada penangkalnya.

“Gugus tugas terus intensifkan tracing terhadap semua yang pernah menjalin kontak dengan confirm covid”, imbuh Rahmad Dwiyanto Juru Bicara Gugus Tugas Covid 19.

Dengan penambahan 4 kasus baru hari ini maka total akumulatif kasus positif covid 19 di Kabupaten Pacitan menjadi 39 kasus. Dari jumlah itu 13 dinyatakan sembuh, satu meninggal dunia dan sisanya masih dalam perawatan. (Sus)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *